Ari Sihasale dan Nia Zulkarnaen Hadirkan Film 'Rumah Merah Putih'

Arah - Setelah vakum sekitar lima tahun, Ari Sihasale dan Nia Zulkarnaen melalui Alenia Pictures kembali membuat film bertema nasionalis dengan latar cerita menjelang hari kemerdekaan 17 Agustus.
"Film berjudul 'Rumah Merah Putih' menceritakan kehidupan anak-anak di Nusa Tenggara Timur yang memiliki kecintaan sangat besar kepada Indonesia," ujar Sutradara dan Produser Film Rumah Merah Putih, Ari Sihasale dalam konferensi pers di Jakarta, Senin.
Dia mengungkapkan ide penggarapan kisah Rumah Merah Putih telah muncul sejak lima tahun lalu, yakni cinta dan nasionalisme masyarakat perbatasan yang tidak pernah berubah.
"Cinta Indonesia menjadi pesan utama kepada seluruh masyarakat Indonesia. Terutama sekarang ini, setelah Pilpres dan lain-lain," katanya.
Dia berharap melalui film ini masyarakat dapat lebih mencintai Indonesia meski berbeda-beda asal daerahnya.
"Ingin menyampaikan rasa cinta tanah air jangan sampai hilang. Dalam keadaan apapun jangan putus persaudaraan dan hidup dalam bingkai Merah Putih," ucapnya.
Ari Sihasale mengatakan film Rumah Merah Putih akan menjadi awal "trilogi perbatasan" yang nantinya juga akan membahas kehidupan perbatasan di Papua dan Kalimantan.
Eksekutif Produser film Rumah Merah Putih, Nia Sihasale Zulkarnaen mengatakan saat ini merupakan waktu yang tepat untuk menayangkan film Rumah Merah Putih.
"Film Alinea (Pictures) dibuat untuk semua umur. Paling cocok kalau ditayangkan selama liburan. Dari bulan Agustus 2018 sudah mempersiapkan produksi dengan cerita yang sebetulnya sudah kami punya sejak empat tahun lalu," jelasnya.
Baca Juga: Agung Hercules Dikabarkan Sakit
Rossa Jadi Tamu Spesial Konser Super Junior
Film Rumah Merah Putih siap tayang pada 20 Juni 2019, menampilkan anak-anak asli Nusa Tenggara Timur, dua di antaranya adalah Petrick Rumlaklak dan Amori De Purivicacao. Bintang lainnya adalah Pevita Pearce, Yama Carlos, Shafira Umm, Abdurrahman Arif, dan pendatang baru Dicky Tatipikalawan.(ant)
Berita Terkait |
|
![]() |
Marsha Timothy Terpilih Jadi Aktris Terbaik di Spanyol |
![]() |
Inflasi Jakarta Rendah Karena Turunnya Harga Makanan |
![]() |
Keren, Marsha Timothy Masuk Nominasi Aktris Terbaik Asian Award |
#film Indonesia #Hari Kemerdekaan RI #rumah merah putih #Jakarta